Film horor Santet Segoro Pitu baru-baru ini menarik perhatian penggemar bioskop Indonesia. Diangkat dari kisah nyata yang terjadi di Semarang pada tahun 1983, film ini mengeksplorasi tema iri dan dendam dalam hubungan keluarga.
Sinopsis Film Santet Segoro Pitu
Cerita dimulai dengan seorang kakak yang merasa cemburu terhadap adiknya yang memiliki keluarga harmonis dan sukses secara finansial. Keduanya menjalankan usaha warung, namun warung sang adik jauh lebih laris. Rasa iri itu membuat sang kakak berencana untuk membalas dendam dengan meminta bantuan seorang dukun untuk mengirimkan santet, yang dikenal dengan nama Santet Segoro Pitu. Konon, santet ini merupakan yang paling ampuh di Jawa.
Santet tersebut dibungkus dalam bingkisan hitam, dan siapa pun yang membukanya akan menjadi korban. Setelah santet dikirim, berbagai kejadian aneh mulai menghantui keluarga sang adik. Dalam satu momen, Sucipto, yang diperankan oleh Christian Sugiono, muntah darah disertai belatung saat makan bersama, menyebabkan kepanikan di antara keluarganya.
Lebih parah lagi, istrinya Marni mengalami sakit hebat dan harus dilarikan ke rumah sakit, di mana USG menunjukkan adanya ribuan paku di dalam perutnya akibat santet. Merasa terancam, Ardi (Ari Irham) dan Syifa (Sandrinna Michelle) mulai menyelidiki kejadian tersebut, termasuk menemui sesepuh desa yang memperingatkan mereka tentang kekuatan santet dan larangan untuk membuka bingkisan hitam.
Namun, Arif, adik bungsu mereka, melanggar larangan tersebut setelah menemukan bingkisan di depan rumah, yang berujung pada kematiannya. Sang ibu pun histeris menyaksikan kehilangan anaknya.
Setelah kehilangan Arif, keluarga Ardi dan Syifa terus menghadapi kejadian-kejadian misterius dan menakutkan. Dengan orang tua mereka juga menjadi korban santet, Ardi dan Syifa berusaha mencari solusi dengan menemui orang pintar. Dikatakan bahwa santet itu bisa dihilangkan dengan air dari tujuh titik pantai di Pulau Jawa.
Namun, pencarian ini tidak berjalan mulus. Mereka harus menghadapi makhluk gaib yang kuat dan ganas yang akan membunuh siapa pun yang menghalangi.
Santet Segoro Pitu menawarkan nuansa horor yang kuat dan banyak unsur mistis, membuat penonton merasakan ketegangan di setiap alur cerita. Film ini bukan hanya sekadar hiburan, tetapi juga menyampaikan nilai-nilai moral yang penting.
Dengan visual yang mendominasi warna merah darah dan hitam, film ini semakin menambah kesan menegangkan. Penggemar film horor dan thriller dapat menyaksikan Santet Segoro Pitu di bioskop pada 7 November 2024.
Sumber By: Youtube